Artikel paling populer tentang gravitasi kuantum, pertama artikel tersebut menginformasikan bahwa teori kuantum tidak benar-benar cocok dengan relativitas umum. Kemudian artikel tersebut juga berkata bahwa ada dua teori baru sebagai pesaing utama terhadap teori tersebut. Teori pertama adalah teori string, dan teori kedua adalah teori gravitasi kuantum baru (Loop Quantum Gravity). Kedua teori baru ini bukan merupakan teori yang begitu sederhana. Dalam kenyataannya, maksud saya, penelitian telah benar-benar menjauh dari 2 teori baru ini
Ada cara lain untuk melihat dunia yang mungkin lebih bermanfaat. Mungkin saja hal itu lebih benar. Sekarang kami akan kembali ke Teori Medan Kuantum (Quantum Field Theory) yang lama. Kembali ke beberapa jenis bahan minimal, apakah ada sesuatu yang baru? Jawabannya adalah tidak hanya dinamika yang sangat kaya, akan tetapi hal-hal yang benar-benar tidak terduga yang terjadi, ada juga jenis yang dapat anda lihat sebagai persamaan matematika yang terkait dengan itu.
Nama saya adalah Renata Loll. Saya seorang profesor fisika teoretis di Universitas RadBoud di Belanda. Minat utama saya adalah untuk mencoba dan memahami apa itu gravitasi kuantum. Gravitasi kuantum benar-benar merupakan teori fundamental, teori kuantum yang mendasari relativitas umum klasik. Relativitas umum telah memberi kita seperti lubang hitam, alam semesta yang semakin mengembang, big bang, gelombang gravitasi, sukses luar biasa.
Sekarang apa yang akan saya katakan, kita harus melangkah lebih jauh. Jadi hal penting yang ingin Anda miliki dari teori gravitasi kuantum adalah kasus yang harus anda pulihkan, seperti beberapa sifat teori klasik. Apakah Anda kemudian melihat bukti bahwa interaksi terjadi dalam jarak jauh? ketika Anda memperkecil ukuran, Anda harus mengeluarkan sesuatu yang bersifat empat dimensi: 3 dimensi ruang ditambah 1 dimensi waktu.
Idenya adalah benar-benar memahami gravitasi kuantum dari prinsip-prinsip yang sangat dasar yang kita semua telah mengetahuinya. Ide itu memiliki nama, itu disebut triangulasi dinamis kausal (Causal Dynamical Triangulations). Teori itu pada dasarnya hanya menjelaskan bahan-bahan yang kita gunakan.
Istilah kausal mengacu pada fakta bahwa kita meletakan dengan tangan sebuah struktur sebab-akibat ke dalamnya, dan aliran waktu. Struktur kausal hadir pada tingkat yang paling mikroskopis dari hal-hal yang saya baru saja taruh di dalamnya, ke dalam persamaan tersebut.
Istilah dinamis berarti saya memperhatikan karakter dinamis geometri. Seperti ketika saya menulis dan menyelesaikan integral jalur (the path integral). Karena integral jalur adalah cara untuk mengambil superposisi kuantum dari kelengkungan ruang-waktu. Dan Anda perlu pegangan tentang bagaimana saya menggambarkan ruang-waktu ini.
Dan istilah triangulasi hanya memberi tahu Anda, bahwa apa yang telah saya lakukan untuk membuat ruang-ruang, atau ruang-waktu ini dapat menerima perhitungan kumputasi. Saya meletakkan jaring segitiga di atasnya, atau mesh berbentuk segitiga bagi anda yang mengenal CFD. Mesh yang hanya berbentuk segitiga. Mesh dalam bentuk ini mengeksplorasi ruang melengkung dengan cara yang cukup efektif.

Jika Anda mengambil jenis bahan dasar ini, beri tahu komputer Anda apa yang harus dilakukan, ajukan pertanyaan yang tepat, sejauh ini kami mendapatkan hasil yang sangat menarik. Sebagai terobosan nyata seperti apa bentuk alam semesta yang keluar darinya. Tampaknya memiliki bentuk non-trivial, bentuk yang tidak dapat disepelekan, yang merupakan sesuatu yang relatif mudah dipahami oleh orang tentang keseluruhan bentuk alam semesta yang kita lihat. Itu memiliki semacam bentuk gumpalan.
Ketika kita melihatnya dalam ukuran waktu, Kita dapat memantau berbagai hal itu sepanjang waktu, Anda bisa melihatnya berubah sebagai fungsi dri waktu. Bahwa alam semesta dimulai dari sebuah titik. Kemudian alam semesta tumbuh secara spasial. Setelah beberapa waktu kemudian, ia runtuh kembali ke suatu titik. Sehingga kami dapat menunjukkan perilaku tentang ruang kuantum, dan itu terpampang di layar komputer Anda.

Tampilan itu dihasilkan sesuai dengan aturan yang kita tahu sebagai triangulasi dinamis kausal atau CDT. Pada skala yang cukup besar, tampilan itu menjadi tampak seperti objek empat dimensi. Yang belum pernah terjadi sebelumnya. Sesaatu yang apriori terhadap model ini adalah itu sama sekali tidak memberikan apapun.
Pertanyaannya adalah, jika Anda memiliki teori gravitasi kuantum yang sebenarnya, dapatkah kita melangkah lebih jauh? Ini adalah dimana penelitian saya sedang berlangsung. Untuk memahami, dapatkah kita memprediksi sesuatu dari teori ini. Seperti apakah bentuk alam semesta seharusnya di awal waktu. Ini adalah pekerjaan yang sangat menarik.
Ini sepertinya pekerjaan yang dilakukan sebagian besar para ahli eksperimen, untuk mencoba beberapa properti. Persamaan ini begitu kaya, dan begitu banyak hal dapat terjadi dan kami baru saja menggores permukaan dari semua hal yang dapat terjadi. Jadi ini adalah awal dari ,yang saya dapat katakan, mungkin cerita yang sangat menarik dan bukan hal sepele tentang di mana gravitasi kuantum mungkin terjadi.
Pemateri: Prof. Renata Loll (RadBoud University)
Judul Asli: The Digital Quest for Quantum Gravity
Sumber: https://www.youtube.com/@QuantaScienceChannel
Komentar
Posting Komentar